PROPOSAL PENULISAN ILMIAH
“PEMBUATAN APLIKASI LAPORAN KEUANGAN MENGGUNAKAN BUSINESS INTELLIGENT REPORTING TOOLS (BIRT) 3.7.2 DAN MYSQL”
12109327, Faizal Reza
1. Latar Belakang Masalah
Perkembangan teknologi informasi yang semakin canggih dewasa ini telah mendorong semakin majunya teknologi komputer. Dunia usahapun dituntut untuk selalu adaptif terhadap perubahan yang terjadi, dengan terus melakukan perbaikan atas strategi dan operasi perusahaan agar tetap dapat bertahan dalam kompetisi yang semakin ketat. Salah satu unsur strategis bagi organisasi bisnis adalah olah data. Setiap perusahaan harus dapat melakukan olah data keuangan secara cepat dan akurat guna menunjang pengambilan keputusan bisnis perusahaan itu.
Dampak kemajuan teknologi informasi (komputer dan perangkat lunak) secara pesat telah mempengaruhi praktik akuntansi dan keuangan. Terjadi perubahan dalam pengolahan data akuntansi, yaitu dari sistem akuntansi manual ke sistem yang serba komputerisasi. hal yang sama juga terjadi terhadap olah data keuangan yang menyangkut kegiatan perencanaan, analisis, dan pengendalian keuangan. Maka dunia usaha akhirnya tidak hanya sekedar membutuhkam tenaga trampil yang memahami konsep dasar akuntansi dan manajemen keuangan terjadi juga penguasaan atas alat bantu komputer.
Berdasarkan uraian diatas, penulis mempunyai ide membuat sistem laporan keuangan secara komputerisasi untuk perusahaan jasa kecil menengah yang masih menggunakan sistem akuntansi secara manual. Dimana biasanya tidak mampu untuk membeli software yang mahal. Penulis akan membuat software sesuai kebutuhan perusahaan jasa kecil. Dalam pembuatannya Penulis akan menggunakan software open source Eclipse, Business Intelligent and Reporting Tools (BIRT) dan Mysql. Maka dari itu penulis yakin untuk membuat Penulisan Ilmiah ini dengan judul “Pembuatan Aplikasi Laporan Keuangan Menggunakan Business Intelligent and Reporting Tools (BIRT) dan Mysql”.
2. Ruang Lingkup
Dalam penulisan ilmiah ini, penulis membuat batasan dalam pembatasan masalah yaitu mencakup tentang cara membuat suatu aplikasi laporan keuangan menggunakan Eclipse, Business Intelligent and Reporting Tools (BIRT) dan mysql.
a. Pembuatan akun
b. Data transaksi diambil dari buku besar perusahaan yang ditulis secara manual
3. Tujuan Penulisan
Tujuan dibuatnya aplikasi ini adalah mempermudah suatu proses pengerjaan dalam kegiatan akuntansi dan pengambilan keputusan. Dengan demikian aplikasi ini diharapkan dapat mempersingkat waktu dan keakuratan data nya dapat terjamin.
4. Metode Penulisan
Metode penulisan yang digunakan untuk membuat penulisan ilmiah ini yaitu perangkat yang dibutuhkan adalah perangkat keras (Hardware) dan perangkat lunak (Software). Perangkat keras yang dibutuhkan dalam pembuatan aplikasi laporan keuangan untuk perusahaan jasa kecil ini adalah satu unit komputer pribadi dan perangkat lunak yang dibutuhkan adalah Eclipse, Business Intelligent and Reporting Tools (BIRT) dan Mysql.
Penulis dalam membuat aplikasi ini dengan cara mencari referensi dari berbagai sumber informasi yang berkaitan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar